Learning Tour Pemberdayaan Komunitas Lengkowo

                        Taman Lengkowo  

              Assalamualaikum wr.wb
Hii semua kembali lagi di blog saya, ok kali ini saya akan berbagi cerita tentang kegiatan learning tour pemberdayaan komunitas di Taman Lengkowo,diKebun, Karasgede, Kecamatan Lasem, Kabupaten Rembang, Jawa Tengah. pasti kalian sudah tau dong,apa itu Learning tour?.
Learning tour itu untuk mempelajari fenomena pada suatu destinasi wisata yang dikunjungi

Pada hari Sabtu, 20 November 2021 saya berkunjung ke Taman Lengkowo untuk Learning Tour tentang Pemberdayaan Komunitas di Taman Lengkowo. Rembang punya sejumlah destinasi wisata baru dan tergolong unik. Salah satunya adalah Taman Lengkowo. Mengunjunginya, kamu seolah-olah akan dibawa ke masa lampau.

Saya berkunjung ke Taman Lengkowo pukul 15.30  saya berkunjung kesana tidak sendiri saya bersama kakak saya/saudara perempuan  dan kedua keponakan saya, karena rumah saya Pancur saya mengambil jalur lewat Lasem sampai ke Kali Bagan lalu belok dan lurus mengikuti petunjuk arah,karena malam minggu jalanan sore pun cukup rame untuk melewati lasem karena agak mendung jadi cukup adem dan enak menyusuri jalan dan jalan yang saya lalui, tiba di Taman Lengkowo pukul 15.56.Saya pun cukup kaget ternyata sangat ramai pengunjung dan ada banyak hiburan disana mungkin karena malam minggu dan hari libur jadi Taman Lengkowo di padati banyak pengunjung. Untuk masuk ke taman Lengkowo cukup murah dengan membayar Rp.2000 untuk membayar parkir dan kalian bisa bebas berbelanja kuliner disana.
            Tiket pengunjung&parkir

Taman Lengkowo dirintis dan diprakarsai oleh anak muda Desa Karas Gede dengan mengusung konsep pasar zaman dulu. Sebelum berubah menjadi taman, Taman Lengkowo dulunya adalah sebuah pasar untuk bertransaksi antara penjual dan pembeli. Yang unik dari pasar ini adalah semua pedagangnya menjual makanan tradisional.
    suasana pasar tradisional Lengkowo

Lama kelamaan pasar ini berubah menjadi sebuah taman. Meski telah berubah, tempat yang dulunya adalah pasar tetap difungsikan sebagai mana adanya. Sedangkan bagian lain dari pasar kini telah dibangun sejumlah spot foto bagi pengunjung di Taman Lengkowo, sehingga pengunjung bisa sekaligus melakukan aktifitas wisata.

          suasana Taman Lengkowo penuh                                    Keramaian
 Makanan yang dijual di Taman Lengkowo didominasi oleh makanan-makanan tradisional khas jaman dulu. Ada banyak penjual yang menjajakan gethuk, tiwul, sredek, klepon, cucur, dawet, lontong, nasi jagung, serabi, dan masih banyak lagi. Dengan suasana khas tempo dulu, pengunjung semakin dapat merasakan sensasi berada di jaman kuno. 
          es dawet&aneka kuliner
nah karena saya penasaran saya juga membeli beberapa makanan khas dan makanan tradisional di Pasar Tradisional Taman Lengkowo.
         Mencicipi berbagai kuliner
            Nasi uduk, lontong, gorengan

Area taman ini dihiasi oleh bangunan-bangunan yang terbuat dari bambu. Ada banyak bangunan yang tebuat dari bambu antara lain, bambu yang dibentuk cinta, tower yang terbuat dari bambu, serta sebuah panggung yang lagi-lagi terbuat dari bambu. Lokasi taman yang berada di pedesaan menambah kesan syahdu, apalagi sekelilingnya merupakan area sawah
      berbagai hiburan diTaman Lengkowo
Nah itu dia kegiatan Learning tour saya di tempat wisata taman Lengkowo Desa Karasgede.

Pesan dan Kesan :

Pesan:
Semoga Isi dari blog yang saya tulis ini bisa menjadikan Taman Lengkowo menjadi Tempat wisata yang unik dan menarik untuk dikunjungi dan bisa memajukan masyarakat desa Karasgede untuk berpotensi dan berkembang maju,dan mendorong generasi muda untuk bisa meningkatkan dan memanfaatkan alam untuk hal yang positif dan berguna untuk masyarakat dengan melestarikan alam sekitar untuk dijadikan sebuah tempat yang unik dan mendorong ekonomi masyarakat setempat. 

Kesan:
Kesan yang saya dapat saat berkunjung ke Taman Lengkowo untuk Learning Tour adalah saya mendapatkan banyak ilmu serta pengalaman sekaligus sangat senang sekalian jalan jalan sore,ternyata Taman Lengkowo saat malam minggu cukup ramai dari pada hari biasa dan saya jugu disuguhkan dengan pemandangan alam dan spot foto yang banyak dan unik serta berbagai kuliner. Tempat wisata yang indah dan penuh dengan kenyamanan ini semoga bisa menjadikan tempat Refresing dan melepas penat kalangan anak muda maupun tua saat hari libur atau jenuh dirumah. 
        sesi berfoto di Taman Lengkowo
Bisa kalian lihat Taman Lengkowo sangat unik dan wajib untuk kalian mencoba mengunjunginya.

Sekian blog saya kali ini, sampai jumpa pada blog selanjutnya,terimakasih.....

Penulis:Siti Alfiah
Email:alfiahs826@gmail.com
Sekolah:SMA N 1 PAMOTAN

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Masakan Tumis Jamur Tiram Khas Keluarga Ibu Sunarti

Silsilah Keluargaku

Tempat Wisata Unik Dan Menarik di Indonesia